#Renung Senja 27

Ngene lho rek...

Lek prasaku, hidup itu tidak hanya hitam dan putih. Diantara keduanya, ada warna tersembunyi entah apa. Ada sela, ada bagian, yang diam-diam harus kau selidiki. Syukur bisa ketemu, dan jika tak kunjung ketemu ya tidak apa-apa. Rahasia itu sebuah kenikmatan.

Oke-Oke aku ngerti..
Awakmu lak bosen se, bingung, kowah-kowoh kate lapo, suwung. Sedang dilanda puncak kebosanan. Aku pernah ngomong, " Kowe lek nang kene ora ceto. Ngaji gak ceto, jama'ah males, istiqomah uabot, metuo. Kamu bergelut sana dengan duniamu, organisasimu, dadi uwong temenanan, berjuang tenanan, kamu dapat pencapaian prestasi dan perjuanganmu sendiri.
Saddad dan Halik pun pamit. Saddad ngajar dan belajar mengaji di Bareng. Halik bergelut di orda lombok, mempunyai peran penting, dihargai, dia dianggap orang-karena berjuang bener-bener, menemukan dunianya.

" Lho, aku iki gak ngongkon kowe metu lho yo. Kadang aku iki gak tego, ngesakno, ndelok kowe bingung. Arek-arek pengurus ora iso ngekei opo-opo. Paling banter isone gedekno atimu kabeh.

" Kowe digojloki, dienteki, digarai, diplokoto, diguyoni sampek koyok ngunu iku maksude ben atimu seneng, gembira, ora sedih, ora terus-terusan mengeluh. Arek-arek isone cuma menghibur atimu, gurung iso njangkepi kepinginanmu.

" Kowe guyu terus lali karo bingungmu, cukup gawe ati iki anteng.

Lihat dan pandanglah dengan kaca mata lain.

Lek kentean bahan, muikiiiirr golek bahan guyonan. Misale, " Deloen..di seluruh Indonesia, mana ada pesantren yang hubungan antara laki-laki dan perempuan 'dibuka' sedemikian rupa kecuali di Anshofa.

Disini ini, kesadaran pertama bukan gender. Tapi manusia-yang bersama-sama mencari istiqomah, komitmen, militer terhadap diri sendiri, sama-sama hamba Allah yang langsung berhadapan denganNya. Lanang wedoke iku nang kamare dewe-dewe.

Makane, ngaji iku gak no batese. Meskio lanang wedok dadi siji. Sing mbatesi mek Gusti Alah karo kanjeng Nabi. Mek iku tok. Lek aku macem-macem, diseneni Gusti Alah aku.

Meremo diluk taah. Emangnya siapa yang membisiki hati mereka, sehingga mereka mau mengaji di tengah-tengah 'mismanagement' disini, siapa yang menyuruh mereka nderes, muroja'ah, shalat jama'ah, shalat dhuha, roan, korah-korah, ngresiki jeding. Emange sopo sing ngongkon. Lak Gusti Alah see.

' Makane gak masalah lanang wedok ngaji bareng nang kene. Lek kowe macem-macem, ono gusti Alah nang ndukurmu '.

.

Arek kene pinter-pinter, muacem-macem, unik, potensial, punya bakat. Cuma gurung nemu wadahe. Deloen iku Hasan, arek CB, arek bengkel, uripe nang dalan, dulinane karo mesin, tapi ngajine uenak, gaya sudes iso, gaya surem iso. Arek bengkel, arek dalanan tapi pinter ngaji. Lho..? piye to iki.

Deloen iku Nyong, lambene gak karua-karuan, sak jepate, kadang2 nglarani ati. Tapi ikhlase gak karu-karuan. Umpamane kongkon ngesot mbelani Anshofa, arek iku gelem mbelani.

Udin. Kowaaahh-kowoooh, Dikongkon opo ae gelem. Tapi areke jenius, analisise tajam, ilmu propaganda ideologi apal, sejarah peradaban kuno ngerti. Walah, yo opo se jan-jane.

Arifin, Jarjit. Jujuro karo awakmu dewe, suarane arek iku koyok opo. Tapi spirit ibadahe dahsyat, jam telu bengi wes tangi, adus, sembahyang, terus wiridan ng mushola sampek shubuh.

Ali adzim. arek siji iku kudu dirangkul maneh. Gak sopo-sopoan karo Inyong lebih setahun. Babahno wes. Atine arek iku alus, deloen mripate, model arek ngunu, biasane awet lek dijak duluran. 

Izul. lugu, nomatif, taat, tapi pinter silat. Fani, opo ono'e, totalitas dalam segala hal. looos areke. Ngentaaat ngentuuuut lek nang kamar. Tapi deloen, ben moleh teko acara, mboh pramukaan, mboh kepanitian, mesti gawakno sego pirang-pirang bungkus gawe arek-arek. Ngerti, lek arek Anshofa akeh sing gurung mangan. Kadang sak kerdos, rong kerdos. Digowo dewe, dijunjung dewe.

Kuabeh wes. Lek didaftar, pirang-pirang ndino nyritaknone.

Arek wedok-wedok barang. Ora iso nyebut siji-siji. Puinter-puinter, cuma kudu sabar gawe wadahe.

Ora ono Pesantren Sak Indonesia sing koyok ngene kecuali Anshofa. Tidak ada aturan disini, karena semuanya sudah baik. Aturan sudah menjadi gerak dan perilaku mereka.

Abi karo Ibuk yo ngunu. Aku iki kadang gak tego, sakno, arek-arek koyok ngunu tingkahe. Tapi Abi gak tahu moreng-moreng, gak tahu ngongkon, arek-arek gembelengan koyok ngunu, Abi karo Ibuk mek guya-guyu. Piye jal..? kurang sabar opoo. Kowe iku disayang banget, dianggep anake dewe.

Kita mengingatkan satu sama lain, itu tidak lain tidak bukan karena kita manusia. Yo ono laline, yo ono kelirune.

Ngunu lho rek. Neng kene mek loro kuncine. Siji, kowe kudu militer karo awakmu dewe. Loro, sing kuat atimu. Lha piye...? Anshofa iki kawah condrodimukomu.

Yo dungakno ae MaL, wulan ngarep wis ono sing khatam. Generasi pertama. Aku pingen mbukteno Mal, lek istiqomah, komitmen, kerja keras, wani militer nang awake dewe, iku ngalahno sekabehane. Aku gak perlu dadi muallim ng HTQ gawe khatamno arek. Cukup ambek komitmen mbek istiqomah. emoh-emoh temenan aku ng HTQ. 

Ng kono iku, gawe levis diseneni, rambut dowo titik dirasani, kaku, gak kultural blass. Cukup aku nang kene ae. Cekakan karo arek-arek.

emoh aku dadi ustadz, gak enak. wong lek dadi ustadz, perilakune rodo palsu. soale jaim, soale de'e ustadz. aku koyok ngene ae, bah rambutku dowo, clonoku levis, kadang misuh, sing penting aku berusaha jujur karo awakku dewe, atiku sambung karo wong akeh.

Semangat maL, dirameni pondoke, ngaji sing banter ng musholla. ben murup pondoke.

Ali dungakno ceke betah ng kene. Yo arek-arek barang.

Related Posts:

Sejarah nama Indonesia

Oleh: Agus Sunyoto   

Kronik-kronik bangsa Tionghoa menyebut kawasan kepulauan  di laut selatan  ini sebagai Nan-hai (“Kepulauan Laut Selatan”) dan penduduknya disebut Kun-lun.  Berbagai catatan kuno bangsa India menamai kepulauan ini dengan berbagai sebutan seperti Nagnaloka (tempat orang telanjang),  Dwipantara (Kepulauan Tanah Seberang), nama yang diturunkan dari kata Sansekerta dwipa (pulau) dan antara (luar, seberang). Kisah  Ramayana karya pujangga Walmiki  menceritakan pencarian terhadap Sita, istri Rama yang diculik Rahwana sampai ke Suwarnadwipa (“Pulau Emas”, diperkirakan Pulau Sumatera sekarang) yang terletak di Kepulauan Dwipantara.        
    
Catatan kuno India menyebut wilayah lautan di sebelah timur dan selatan sebagai kekuasaan Baruna yang tinggal di istana Barunai yang terletak  di Barunadwipa (Pulaunya Baruna, nama purba Kalimantan). Penduduk Lautan di wilayah Baruna disebut Kalakeya (monster lautan) karena kesukaan naik ke daratan India dan melakukan penjarahan dan perusakan yang mengerikan.     
     
Bangsa Arab menyebut wilayah kepulauan itu sebagai Jaza’ir al-Jawi (Kepulauan Jawa). Nama Latin untuk kemenyan, benzoe, berasal dari nama bahasa Arab, luban jawi (“kemenyan Jawa”), sebab para pedagang Arab memperoleh kemenyan dari batang pohon Styrax sumatrana yang dahulu hanya tumbuh di Sumatera. Sampai hari ini jemaah haji kita masih sering dipanggil “orang Jawi” oleh orang Arab, termasuk untuk orang Indonesia dari luar Jawa sekali pun. Dalam bahasa Arab juga dikenal nama-nama Samathrah (Sumatera), Sholibis (Pulau Sulawesi), dan Sundah (Sunda), Mul-Jawa, yang disebut kullu Jawi (“semuanya Jawa”).        
   
Bangsa-bangsa Eropa yang pertama kali datang adalah Portugis yang beranggapan bahwa Asia hanya terdiri dari orang Arab, Persia, India, dan Tiongkok. Bagi mereka, daerah yang terbentang luas antara Persia dan Tiongkok semuanya adalah Hindia. Jazirah Asia Selatan mereka sebut “Hindia Muka” dan daratan Asia Tenggara dinamai “Hindia Belakang”, sementara kepulauan ini memperoleh nama Hindia Timur (Indes orientales, Oost Indie, East Indies), Kepulauan Hindia (Indische Archipel, Indian Archipelago, l’Archipel Indien) atau. Nama lain yang kelak juga dipakai adalah “Kepulauan Melayu” (Maleische Archipel, Malay Archipelago, l’Archipel Malais).              

Unit politik yang berada di bawah jajahan Belanda memiliki nama resmi Nederlandsch-Indie (Hindia-Belanda) yang menggantikan kekuasaan VOC (Verenigde Oost-Indie Compagnie) pada tahun 1800 setelah VOC bubar tahun 1799. Pemerintah pendudukan Jepang 1942-1945 memakai istilah To-Indo (Hindia Timur) untuk menyebut wilayah taklukannya di kepulauan ini.   
           
Eduard Douwes Dekker (1820-1887), yang dikenal dengan nama samaran Multatuli, pernah memakai nama yang spesifik untuk menyebutkan kepulauan Indonesia, yaitu Insulinde, yang artinya juga “Kepulauan Hindia” (dalam bahasa Latin insula berarti pulau). Nama Insulinde ini selanjutnya kurang populer, walau pernah menjadi nama surat kabar dan organisasi pergerakan di awal abad ke-20. Nama Indonesia               

Pada tahun 1847 di Singapura terbit sebuah majalah ilmiah tahunan, Journal of the Indian Archipelago and Eastern Asia (JIAEA), yang dikelola oleh James Richardson Logan (1819-1869), seorang Skotlandia yang meraih sarjana hukum dari Universitas Edinburgh. Kemudian pada tahun 1849 seorang ahli etnologi bangsa Inggris, George Samuel Windsor Earl (1813-1865), menggabungkan diri sebagai redaksi majalah JIAEA.             

Dalam JIAEA volume IV tahun 1850, halaman 66-74, Earl menulis artikel On the Leading Characteristics of the Papuan, Australian and Malay-Polynesian Nations. Dalam artikelnya itu Earl menegaskan bahwa sudah tiba saatnya bagi penduduk Kepulauan Hindia atau Kepulauan Melayu untuk memiliki nama khas (a distinctive name), sebab nama Hindia tidaklah tepat dan sering rancu dengan penyebutan India yang lain. Earl mengajukan dua pilihan nama: Indunesia atau Malayunesia (nesos dalam bahasa Yunani berarti pulau). Pada halaman 71 artikelnya itu tertulis “… the inhabitants of the Indian Archipelago or Malayan Archipelago would become respectively Indunesians or Malayunesians“.                

George Samuel Windsor  Earl sendiri menyatakan memilih nama Malayunesia (Kepulauan Melayu) daripada Indunesia (Kepulauan Hindia), sebab Malayunesia sangat tepat untuk ras Melayu, sedangkan Indunesia bisa juga digunakan untuk Ceylon (Srilanka) dan Maldives (Maladewa). Earl berpendapat juga bahwa bahasa Melayu dipakai di seluruh kepulauan ini. Dalam tulisannya itu Earl memang menggunakan istilah Malayunesia dan tidak memakai istilah Indunesia.        
       
Dalam JIAEA Volume IV itu juga, halaman 252-347, James Richardson Logan menulis artikel The Ethnology of the Indian Archipelago. Pada awal tulisannya, Logan pun menyatakan perlunya nama khas bagi kepulauan tanah air kita, sebab istilah Indian Archipelago terlalu panjang dan membingungkan. Logan memungut nama Indunesia yang dibuang Earl, dan huruf u digantinya dengan huruf o agar ucapannya lebih baik. Maka lahirlah istilah Indonesia.     
         
 Untuk pertama kalinya kata Indonesia  muncul di dunia dengan tercetak pada halaman 254 dalam tulisan Logan: “Mr. Earl suggests the ethnographical term Indunesian, but rejects it in favour of Malayunesian. I prefer the purely geographical term Indonesia, which is merely a shorter synonym for the Indian Islands or the Indian Archipelago“.               

Ketika mengusulkan nama “Indonesia” agaknya Logan tidak menyadari bahwa di kemudian hari nama itu akan menjadi nama resmi. Sejak saat itu Logan secara konsisten menggunakan nama “Indonesia” dalam tulisan-tulisan ilmiahnya, dan lambat laun pemakaian istilah ini menyebar di kalangan para ilmuwan bidang etnologi dan geografi.                 

Pada tahun 1884 guru besar etnologi di Universitas Berlin yang bernama Adolf Bastian (1826-1905) menerbitkan buku Indonesien oder die Inseln des Malayischen Archipel (“Indonesia atau Pulau-pulau di Kepulauan Melayu”) sebanyak lima volume, yang memuat hasil penelitiannya ketika mengembara di kepulauan itu pada tahun 1864 sampai 1880. Buku Bastian inilah yang memopulerkan istilah “Indonesia” di kalangan sarjana Belanda, sehingga sempat timbul anggapan bahwa istilah “Indonesia” itu ciptaan Bastian. Pendapat yang tidak benar itu, antara lain tercantum dalam Encyclopedie van Nederlandsch-IndiĆ« tahun 1918. Pada kenyataannya, Bastian mengambil istilah “Indonesia” itu dari tulisan-tulisan Logan.             

 Pribumi yang mula-mula menggunakan istilah “Indonesia” adalah Suwardi Suryaningrat (Ki Hajar Dewantara). Ketika dibuang ke negeri Belanda tahun 1913 ia mendirikan sebuah biro pers dengan nama Indonesische Pers-bureau.             

Nama Indonesisch (Indonesia) juga diperkenalkan sebagai pengganti Indisch (“Hindia”) oleh Prof Cornelis van Vollenhoven (1917). Sejalan dengan itu, inlander (pribumi) diganti dengan IndonesiĆ«r (orang Indonesia).                

Pada dasawarsa 1920-an, nama “Indonesia” yang merupakan istilah ilmiah dalam etnologi dan geografi itu diambil alih oleh tokoh-tokoh pergerakan kemerdekaan Indonesia, sehingga nama “Indonesia” akhirnya memiliki makna politis, yaitu identitas suatu bangsa yang memperjuangkan kemerdekaan. Sebagai akibatnya, pemerintah Belanda mulai curiga dan waspada terhadap pemakaian kata ciptaan Logan itu.                     

Pada tahun 1922 atas inisiatif Mohammad Hatta, seorang mahasiswa Handels Hoogeschool (Sekolah Tinggi Ekonomi) di Rotterdam, organisasi pelajar dan mahasiswa Hindia di Negeri Belanda (yang terbentuk tahun 1908 dengan nama Indische Vereeniging) berubah nama menjadi Indonesische Vereeniging atau Perhimpoenan Indonesia. Majalah mereka, Hindia Poetra, berganti nama menjadi Indonesia Merdeka.              

Bung Hatta menegaskan dalam tulisannya,”Negara Indonesia Merdeka yang akan datang (de toekomstige vrije Indonesische staat) mustahil disebut “Hindia-Belanda”. Juga tidak “Hindia” saja, sebab dapat menimbulkan kekeliruan dengan India yang asli. Bagi kami nama Indonesia menyatakan suatu tujuan politik (een politiek doel), karena melambangkan dan mencita-citakan suatu tanah air di masa depan, dan untuk mewujudkannya tiap orang Indonesia (IndonesiĆ«r) akan berusaha dengan segala tenaga dan kemampuannya.”                

Di Indonesia Dr. Sutomo mendirikan Indonesische Studie Club pada tahun 1924. Tahun itu juga Perserikatan Komunis Hindia berganti nama menjadi Partai Komunis Indonesia (PKI). Pada tahun 1925 Jong Islamieten Bond membentuk kepanduan Nationaal Indonesische Padvinderij (Natipij). Itulah tiga organisasi di tanah air yang mula-mula menggunakan nama “Indonesia”. Akhirnya nama “Indonesia” dinobatkan sebagai nama tanah air, bangsa, dan bahasa pada Kerapatan Pemoeda-Pemoedi Indonesia tanggal 28 Oktober 1928, yang kini dikenal dengan sebutan Sumpah Pemuda.                

 Pada bulan Agustus 1939 tiga orang anggota Volksraad (Dewan Rakyat; parlemen Hindia-Belanda), Muhammad Husni Thamrin, Wiwoho Purbohadidjojo, dan Sutardjo Kartohadikusumo, mengajukan mosi kepada Pemerintah Belanda agar nama IndonesiĆ« diresmikan sebagai pengganti nama “Nederlandsch-Indie”. Permohonan ini tentu ditolak.               


Dengan pendudukan Jepang pada tanggal 8 Maret 1942, lenyaplah nama “Hindia-Belanda”. Pada tanggal 17 Agustus 1945, menyusul deklarasi Proklamasi Kemerdekaan, lahirlah [Republik Indonesia]. - See more at: http://www.pesantrenglobal.com/sejarah-nama-indonesia/#sthash.eIRoKteM.dpuf

Related Posts:

#Renung Senja 25

Jadi, ada orang yang diingatkandengan kata-kata ia bangun, ia bangkit. Kadar kesanggupannya untuk merasa peka dan ngroso berada pada alam pendengaran dimana ia sanggup bergerak hanya dengan kata dan kalimat.

Ada orang yang ia harus diingatkan dengan uswatunhasanah. Cukup kita member contoh kongkrit, bergerak mengerjakan sesuatu, kerjakeras, maka lahirlah pepatah banyak bekerja sedikit bicara. Model manusia seperti ini akan banyak memberikan produktivitas positif disbanding dengan hanya koar-koar, berteriak, ceramah, tapi tak satupun yang ia ceramahkan pernah dilakukan.  

Ada orang yang memang harus diajak. Karena ia butuh kepemimpinan dan keorganisasian. Ia bergerak dan bekerja atas dasar pembagian tugas, jadwal yang teratur, management yang tertata, konsep serta struktur dimana perjanjian kolektif antar manusia bisa terjalin.
Ada orang yang benar-benar peka. Ia ngroso, hatinya lembut, kadar kesadarannya tinggi. Maka, ia tidak butuh management, ia tak begitu taat dengan peraturan, karena dirinya sendiri mampu mengatur, bisa bergerak dengan kepekaan, berjuang dengan kesadaran.

Begitu kompleknya macam-macam manusia beserta kepekaannya.

“ Lha..iyo ta? Kok gak eruh aku..”

“ Iya mas, coba lihat facebook, ada statusnya kok “

Lha rumangsamu opoyo bendino mbuka’ Facebook aku “Semua tertawa


Di Pesantren kecil ini, kami sangat dewasa. Seluruh rasan-rasan, cemohan, misuh, mutung, dan apapunsaja, didasar atas cinta dan kasih sayang. 

Related Posts:

Adam as diturunkan di Jawa

Allah menurunkan Adam di bumi tepanya di India, di daerah yang bernama Sarendib. Daerah ini digambarkan sebagai daerah yang subur tanahnya, banyak terdapat gunung berapi, dan terdiri dari dua musim. Di sarendib ini pengolahan emas menjadi komoditas perekonomian, karena begitu Adam diturunkan Allah memerintahkannya untuk mengolah emas, perang, tambang sebagai mahar perkawinan keturunannya.

Tapi, muncul pertanyaan. Dimanakah Sarendib ini. Di india tidak ada satupun daerah yang bernama Sarendib. Diduga, Sarendib adalah kota kuno ketika India dan daratan Indonesia masih menjadi satu.

Menurut prof Arisiyo Santos sepanjang daratan India dan Indonesia dulunya bersatu sebelum bencana menghancurkannya. Professor ahli nuklir ini berpendapat bahwa sepanjang daratan ini merupakan tempat peradaban besar dan hebat dulunya, dimana para peneliti menyebutnya Peradaban Atlantis. Peradaban penuh fantasi, yang manusianya digambarkan oleh Plato merupakan manusia yang mempunyai tekhnologi tinggi, maju dan modern.
Lalu dimanakah Sarendib?

Jika di India kuno tidak terdapat daerah ini, diduga sarendib adalah sebuah kota kuno di Asia timur, yang sekarang disebut Indonesia.

Sarendib bukanlah evolusi dari kata Ceylon atau Srilanka. Tetapi ia lebih condong ke kata Swarnadwipa, yaitu pulau Sumatra di jaman kuno. Evolusi kata bisa saja terjadi, karena perbedaan ucap dan pendengaran setiap suku, ketika berinteraksi dan berkomunikasi. seperti ‘Ereb’ /matahari tenggelam lalu berubah menjadi eropa.

Perhatikan kata Sarendib dan Swarnadwipa, rasa-rasanya hampir mirip dan jika diucapkan mempunyai daya serap pengucapan yang tidak jauh berbeda.

Swarnadwipa/Sumatra/Pulau emas barangkali oleh lidah orang Arab lebih akrab dinamakan Sarendib. Jadi, di Sumatrakah nenek moyang pertama manusia diturunkan?

Swarnadwipa/Sarendib berasal dari bahasa sansekerta :Swarnadwipa yang berarti pulau emas. Dulunya Sumatra, Jawa, dan Kalimantan merupakan daratan yang bersatu. Diberkati oleh Tuhan dengan tanahnya yang subur karena gunung berapinya banyak.

Mungkinkah di Sarendib/Sumatra ini Adam as memulai kekhalifahannya sebagai manusia yang pertama?

Wallahu ‘alam. 

Related Posts:

Antara Lumpenproletariat, Gelandangan dan Pengemis

Posisi Lumpenproletariat dalam Revolusi Sosialis

MFILESLumpenproletariat atau Proletariat Gelandangan, sesuai dengan namanya yaitu gelandangan, sifat sifatnya yang pokok adalah merusak, kriminal, tidak punya sistim ideologi tertentu kecuali mengacau, tidak mengenal disiplin apapun. Dikalangan Proletariat Gelandangan ini tentu ada pula kaum elitnya. Merampok, nyopet, nipu, dan tindakan-tindakan brutal lainnya adalah satu-satunya cara kehidupan bagi mereka. Kapitalisme terus memberikan kesempatan bagi Lumpen Proletariat untuk menjadi sedikit elit. Tapi hakekatnya tetap saja sebagai gelandangan. Jenis Proletar ini kacau pikirannya karena suka mengacau, merusak, bebas tak mengenal batas dan gaya tipikalnya yakni caci maki. Tidak punya teman kecuali dirinya sendiri karena mereka sukar di organisir atau tidak bisa mengorganisir karena tidak punya rasa disiplin.

Secara bahasa, lumpenproletariat dapat diartikan sebagai ‘orang yang berpakaian rombeng, orang jelata dan bawahan’ [
Stirner dalam Lumpenproletariat, http://www.marxists.org/glossary/terms/l/u.htm]. Sementara itu, Karl Marx menajamkan pengertian lumpenproletariat sebagai “the dangerous class, the social scum that passively rotting mass thrown off by the lowest layers of the old society”, [Karl Marx dan Frederick Engels, Manifesto of the Communist Party, Moskow: Balai Penerbitan Bahasa Asing, 1959] yakni suatu kelas yang berbahaya, sampah masyarakat, yang tersingkirkan hingga ke lapisan masyarakat paling bawah. Lumpen sendiri berasal dari bahasa Jerman yang artinya ‘kain atau pakaian yang sudah menjadi lusuh’. atau. Dapat juga secara kasar diartikan sebagai orang miskin (di kota maupun desa), gerombolan perusuh dan orang-orang buangan masyarakat industri. Mereka adalah kaum yang tidak masuk kategori proletar dan borjuis.

Keberadaannya dapat digunakan oleh politisi reaksioner maupun gerakan revolusioner, oleh karena itu posisinya dalam masyarakat tidak kuat. Lumpen proletariat adalah level terendah dari proletariat, yang biasanya menganggur, miskin, tidak memiliki kemampuan kerja, kriminal dan karakteristik mereka yang paling sering ditemui adalah ketiadaan kesadaran kelas, sebagai kelompok-kelompok yang tak akan mampu menciptakan revolusi.

Mereka tidak mempunyai pekerjaan yang jelas, keinginan untuk memperoleh pekerjaan dan hidup sebagai parasit sosial. Termasuk di dalamnya pencuri, pelacur, bandit, penjahat, penipu, gelandangan, pengangguran (dan calon pengangguran), orang yang dibuang dari industri, dan semua yang tidak masuk klas (declassed or non-class) dan taraf manapun. Kaum ini dipandang sebagai cadangan industri oleh para kapitalis. Setiap saat mereka bisa difungsikan untuk menurunkan posisi tawar buruh terhadap majikannya.

Dalam A Critique of The German Ideology, Marx menyebutkan bahwa lumpenproletariat tidak memiliki kekuasaan dan tidak terorganisasi. Termasuk di antaranya gelandangan dan pengemis. Bahkan Marx menyebutkan kedua golongan ini secara jelas dalam beberapa tulisannya. Dari definisi yang diberikan pemerintah [
Lihat PP nomor 31 tahun 1980. Elizabethan Poor Law tahun 1601 yang menjadi cikal bakal undang-undang kesejahteraan sosial pun tidak memberi ruang bagi kedua golongan ini] pun kita tahu bahwa gelandangan tidak bekerja dan oleh karena itu dapat digolongkan ke dalam lumpenproletariat. Sementara pengemis dapat dimasukkan ke dalam lumpenproletariat karena mereka dianggap sebagai klas terbuang yang hanya menjadi golongan yang tersingkirkan.

Dari segi definisi dan sejarah, gelandangan sejak dahulu memiliki potensi revolusioner seperti yang diaplikasikan kaum Marxis [
Seperti Mao Zedong yang memobilisir kaum petani dan gelandangan dalam revolusi di Cina. Marx sendiri tidak menyetujui turut sertanya kaum lumpenproletariat dalam revolusi]. Peneliti-peneliti masyarakat zaman tradisional mengatakan di zaman kerajaan Indonesia, rakyat memberikan dukungan mereka pada raja dengan kaki. Artinya kalau tidak senang dengan pemerintahan raja, maka salah satu cara oposisi yang paling mudah adalah dengan melarikan diri dari lingkungan kekuasaannya [Onghokham dalam Gelandangan Sepanjang Zaman, Gelandangan: Pandangan Ilmuwan Sosial, Jakarta: Penerbit LP3ES, 1984. Pada zaman dahulu, definisi gelandangan masih netral, yakni diartikan sebagaimana pengembara/pengelana]. Pengemis pun memiliki potensi revolusioner pasif karena di dalam diri mereka terkandung kecemburuan sosial terhadap kaum berpunya. Jika kecemburuan ini menuju pada kesadaran klas, maka gelandangan dan pengemis membentuk kelompok sosial baru dan dengan begitu dapat menjadi basis persediaan massa untuk mewujudkan revolusi sosialis.

Meskipun begitu, lumpenproletariat dengan ketidakberdayaannya (powerlessnes) tetaplah menjadi modal politis/properti bagi kaum borjuis. Meskipun ada di antara mereka yang mengangkat pemimpin dari golongan mereka untuk menjadi penguasa klas tersebut. Namun, hal ini tidak lantas menafikan penggolongan gelandangan dan pengemis sebagai kaum lumpenproletariat. Posisi mereka sangat dilematis: di satu sisi menginginkan kesetaraan dan perubahan nasib, di sisi lain mereka tidak memiliki pekerjaan yang membuat posisi tawar mereka semakin tinggi. 
Gelandangan dan pengemis tetaplah lumpen yang tersisihkan dari sistem klas sosial yang dibuat Marx.

Related Posts: